Didunia ini ada damai dan konflik yang bisa kita sebut perselisihan, sebagai manusia pastinya kita menginginkan hidup yang damai. Maka dari itu kita perlu menjaga rasa persaudaraan kita agar tidak terjadi kesalah pahaman.
Namun juga ada konflik , konflik terjadi akibat adanya suatu kesalah pahaman atau memang adanya unsur kesengajaan. Konflik sendiri memang sebuah tindakan yang merugikan, baik dari segi fisik, materi dan sosial. Tetapi dalam konflik juga dapat kita ambil sisi baiknya, dan disini saya akan mengulas 7 Manfaat Perselisihan.

Ketika mengalami sebuah perselisihan, dimana lawan bicara kita terus menerus membicarakan apa kekurangan yang terjadi pada diri kita, disitulah kita dapat mengambil hal positifnya dengan memahami kekurangan kita dimata orang tersebut. Agar kita kedepannya menjadi lebih baik.
Perselisihan pasti pada akhirnya akan berlabuh pada kata damai. Mungkin salah satu faktor adanya kata damai tersebut, adalah keahlian kita dalam mendengarkan sebuah argumen dari lawan bicara. Dengan kepandaian kita mendengarkan argumen, mungkin masalah akan segera dapat teratasi.
Saat
terlibat perselisihan, Anda pasti akan belajar tentang pemikiran dan
kepribadian orang lain. Dengan begitu, Anda tentu bisa lebih
berhati-hati saat saat berurusan dengan orang yang sama.
Perselisihan
tentu membutuhkan jalan keluar yang baik. Itulah manfaat penting dari
berselisih, yaitu mendewasakan Anda dengan cara berusaha sekuat tenaga
untuk menemukan solusi.
Semakin
sering berselisih, semakin baik kemampuan Anda dalam berselisih. Bukan
berarti Anda harus sering berselisih, namun untuk tidak takut
menghadapinya dan menyelesaikan masalah itu.
Ini juga merupakan salah satu faktor kuat dimana perselisihan dapat segera berakhir. Dengan banyaknya perselisihan yang telah kita alami setiap waktu, pastinya kita akan semakin dewasa dalam menghadapi suatu masalah demi masalah yang akan kita hadapi.
Setiap
orang jelas memiliki pandangan yang berbeda-beda. Dengan berselisih,
Anda pun akan semakin memahami perbedaan itu. Tidak ada yang salah
dengan perbedaan jika Anda bisa menghargainya.
0 komentar:
Posting Komentar
Sematkan lah beberapa kata di blog saya dan jadilah Komentator Yang SOPAN dan BIJIKSANA.
1. Berikan komentar sesuai tema.
2. Tidak perlu Spam karna pasti akan dihapus.
Anda Sopan Saya Segan :)