Kumpulan informasi terbaru mengenai fakta menarik dan unik yang ada di dunia.

Rabu, 13 Maret 2013

7 Manfaat Perselisihan

Didunia ini ada damai dan konflik yang bisa kita sebut perselisihan, sebagai manusia pastinya kita menginginkan hidup yang damai. Maka dari itu kita perlu menjaga rasa persaudaraan kita agar tidak terjadi kesalah pahaman.

Namun juga ada konflik , konflik terjadi akibat adanya suatu kesalah pahaman atau memang adanya unsur kesengajaan. Konflik sendiri memang sebuah tindakan yang merugikan, baik dari segi fisik, materi dan sosial. Tetapi dalam konflik juga dapat kita ambil sisi baiknya, dan disini saya akan mengulas 7 Manfaat Perselisihan.



  • 1. Memunculkan ide
Ketika mengalami sebuah perselisihan, dimana lawan bicara kita terus menerus membicarakan apa kekurangan yang terjadi pada diri kita, disitulah kita dapat mengambil hal positifnya dengan memahami kekurangan kita dimata orang tersebut. Agar kita kedepannya menjadi lebih baik.

  • 2. Belajar mendengar
Perselisihan pasti pada akhirnya akan berlabuh pada kata damai. Mungkin salah satu faktor adanya kata damai tersebut, adalah keahlian kita dalam mendengarkan sebuah argumen dari lawan bicara. Dengan kepandaian kita mendengarkan argumen, mungkin masalah akan segera dapat teratasi.

  • 3. Memahami kepribadian
Saat terlibat perselisihan, Anda pasti akan belajar tentang pemikiran dan kepribadian orang lain. Dengan begitu, Anda tentu bisa lebih berhati-hati saat saat berurusan dengan orang yang sama.

  • 4. Menemukan solusi
Perselisihan tentu membutuhkan jalan keluar yang baik. Itulah manfaat penting dari berselisih, yaitu mendewasakan Anda dengan cara berusaha sekuat tenaga untuk menemukan solusi.

  • 5. Berlatih komunikasi
Semakin sering berselisih, semakin baik kemampuan Anda dalam berselisih. Bukan berarti Anda harus sering berselisih, namun untuk tidak takut menghadapinya dan menyelesaikan masalah itu.

  • 6. Mengontrol diri
Ini juga merupakan salah satu faktor kuat dimana perselisihan dapat segera berakhir. Dengan banyaknya perselisihan yang telah kita alami setiap waktu, pastinya kita akan semakin dewasa dalam menghadapi suatu masalah demi masalah yang akan kita hadapi.

  • 7. Memahami perbedaan
Setiap orang jelas memiliki pandangan yang berbeda-beda. Dengan berselisih, Anda pun akan semakin memahami perbedaan itu. Tidak ada yang salah dengan perbedaan jika Anda bisa menghargainya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 7 Manfaat Perselisihan

  • 7 Boneka Paling MenyeramkanIngin Tau? 7 Boneka Paling Menyeramkan di bumi ini? Boneka sendiri merupakan sebuah mainan, yang tak akan pernah lepas dari seorang bocah perempuan. Deskripsi boneka sen ...
  • 7 Atlit Sepak Bola TerseksiIngin Tau? 7 Atlit Sepak Bola Terseksi? 1. Leslie Osborne Leslie Osborne adalah pemain bertahan untuk klub sepak bola wanita profesional BostonBreakers. Ia juga an ...
  • 7 Ngarai Terindah Di Dunia Ngarai atau Jurang ini merupakan sebuah dataran yang terbentuk secara alami selama beratus-ratus atau beribu-ribu tahun yang lalu. Jurang selain tempat yang berbahaya, ...
  • 7 Negara Terpadat di DuniaIngin Tau? 7 Negara Terpadat di Dunia? 1. Cina   Populasi penduduk di China sampat mencapai lebih dari 1341335000 jiwa. Namun sekarang China sudah melakukan ...
  • 7 Film Kartun Terheboh di IndonesiaKartun sendiri merupakan sebuah film yang mengusung tema animasi. Selayaknya kartun film-film ini banyak ditayangkan diberagam stasiun tv, baik TV swasta maupun Nasional ...

0 komentar:

Posting Komentar

Sematkan lah beberapa kata di blog saya dan jadilah Komentator Yang SOPAN dan BIJIKSANA.

1. Berikan komentar sesuai tema.

2. Tidak perlu Spam karna pasti akan dihapus.


Anda Sopan Saya Segan :)